Senin, 29 Februari 2016

MENJELANG PENGGUSURAN, KAWASAN KALIJODO SEPI

Hari senin, 29 February 2016 kawasan Kalijodo akan dibongkar. Pembongkaran kawasan Kalijodo yang terkenal sebagai kawasan prostitusi ini menurut gubernur DKI Jakarta dikarenakan kawasan ini adalah jalur hijau yang merupakan daerah bantaran sungai dan merupakan tanah milik negara.

Sebagaimana fungsi dari jalur hijau yang semestinya bebas dari bangunan, maka pemerintah provinsi DKI Jakarta berencana mengembalikan Kalijodo sebagai kawasan hijau. Gubernur DKI Jakarta, Ahok juga menegaskan bahwa tidak hanya Kalijodo yang akan digusur, namun juga semua kawasan yang masuk jalur hijau harus dibersihkan.

Sehari menjelang penggusuran, kawasan kalijodo sudah tampak sepi oleh penduduk. Kebanyakan penduduk memilih untuk pergi sebelum penggusuran terjadi. Banyak pula bangunan yang sudah dibongkar sendiri oleh penduduk dan hanya menyisakan beton beton saja. Warga Kalijodo berharap bisa mengumpulkan barang barang apa saja yang bisa digunakan lagi seperti papan dan kayu.

Selain warga yang sedang bersih bersih. Di kawasan Kalijodo juga tampak beberapa polisi berseragam yang membersihkan genangan air bekas hujan semalam. Beberapa polisi memang disiagakan di Kalijodo untuk keamanan warga saat mereka membongkar rumah masing masing.

Warga Kalijodo diarahkan untuk pindah ke rusun Pulogebang. Pendaftaran warga untuk menghuni rusun Pulogebang sudah dilakukan jauh hari. Namun, tentu saja rusun Pulogebang tidak akan cukup untuk dihuni oleh keseluruhan warga Kalijodo. Beberapa warga masih kebingungan akan pindah kemana sementara sebagian lagi menyatakan akab pulang kampung ke daerah setidaknya untuk sementara hingga memiliki tujuan baru di Jakarta.

Memperhatikan kondisi Kalijodo pada hari ini, semestinya penggusuran Kalijodo besok akan berjalan lancar. Warga yang selama ini menempati Kalijodo juga sudah ikhlas menerima bahwa tempat tinggal dan tempat bekerja mereka selama ini harus mereka tinggalkan. Namun tentu saja, penggusuran Kalijodo apapun motif dan tujuan dari pemerintah, akan menghasilkan nilai positif karena selain akan mengembalikan jalur hijau di Ibukota, juga menghilangkan satu lokasi prostitusi di Jakarta.


Sepatutnya kita warga Jakarta untuk dapat memberikan dukungan kepada pemerintah agar kedepannya tidak hanya Kalijodo yang digusur. Tetapi kawasan Kawasan lain yang sejenis dengan Kalijodo juga harus digusur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar